Laman

Kamis, 23 Juli 2015

Resep Menu Anyone Can Cook: Brokoli Saus Tiram Paling Yummy! #SangatMudahDicoba di Rumah


BAHAN
  1. 350 gram brokoli, dibersihkan hingga bersih
  2. Air secukupnya
  3. Garam secukupnya
  4. 2 sendok makan untuk tumis
  5. 3 siung bawang putih,cincang halus
  6. 1/2 butir bawang bombay, iris tipis-tipis melintang
  7. 2 sendok makan saus tiram
  8. 2 sendok makan kecap asin
  9. 1 sendok teh garam
  10. 1/4 sendok teh gula pasir
  11. 1/2 sendok teh merica bubuk
  12. 100 ml air
  13. 1 sendok makan maizena, larutkan dengan sedikit air
LANGKAH_LANGKAHNYA,YAITU:
  1. Rendamlah brokoli dengan campuran air dengan garam selama sekitar 10 menit, angkat, cuci hingga bersih dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak,tumis irisan bawang bombay dan bawang putih cincang hingga tercium aroma harum.
  3. Masukkan brokoli, lalu tambahkan saus tiram, garam, gula pasir, kecap asin, dan merica. 
  4. Tuangkan air, lanjutkan memasak hingga brokoli matang. 
  5. Tambahkan larutan maizena yang sudah disiapkan. Aduk hingga saus mengental.
  6. Angkat dan sajikan selagi panas.
SELAMAT MENCOBA!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar